Jumat, 25 September 2015

Tanda Bahwa Dia Bukan Jodoh dari Tuhan

Penantian akan jodoh adalah penantian yang penuh petualangan dan kepercayaan. Meskipun kita banyak mendengar bahwa Tuhan menyediakan segala sesuatu indah pada waktuNya, dan dia akan memberikan pasangan yang sepadan, namun jujur mata kita juga menyadari bahwa ada banyak kakak-kakak diatas kita yang lebih tua yang sampai sekarang juga masih menantikan datangnya sang pangeran yang menjemput mengendarai kuda putih.

Nah seandainya ada cowok atau cewek yang kemudian dekat dengan kita dan kita merasa nyaman dengan dia sehingga timbul benih-benih asmara, apakah serta merta dia adalah jawaban doa kita selama ini ?

Ada baiknya kamu mengetahu tanda-tanda bahwa dia bukan jodoh dari Tuhan sebelum memutuskan untuk menjalin hubungan yang lebih serius.

#Tanda 1 : Dia tidak Seiman
Ini adalah tanda yang jelas dan tidak bisa ditawar lagi untuk anak Tuhan. Iman kepada Yesus Kristus sebagai Tuhan dan Juruselamat adalah hal yang mutlak dan tidak bisa di gantikan oleh apapun juga. Jika ternyata seseorang yang dekat denganmu berbeda iman, jangan pernah berharap terlalu jauh, dia jelas bukan dari Tuhan. ( Baca: Pacaran Beda Agama Menurut Alkitab )

#Tanda 2 : Dia tidak Mengasihi Tuhan
Meskipun dia seorang kristen, belum tentu dia mengasihi Tuhan. Mengasihi Tuhan artinya adalah Dia senang berhubungan dengan Tuhan dan berkomunikasi dengan Dia. Komunikasi itu bisa artinya bahwa si doi itu senang baca Firman Tuhan atau saat teduh, senang berdoa, ikut persekutuan atau PA, PI, PU dan lain sebagainya. Dengan kata lain adalah bahwa dia bertumbuh dalam Tuhan.

#Tanda 3 : Tidak Mempunyai Visi yang Sama
Secara singkat ini bisa dijelaskan bahwa kamu dan dia harus mempunyai rencana masa depan yang tidak jauh berbeda denganmu. Bayangkan jika kamu punya passion untuk suku terpencil di pedalaman sedangkan dia menginginkan tinggal di kota, akhirnya yang ada adalah pertengkaran dan cekcok karena kalian beda rencana.

#Tanda 4 : Kurangnya Persetujuan dari Pemimpin
Pemimpin disini bisa berarti orang tua, kakak pembimbing rohani atau hamba Tuhan yang kamu percayai untuk meminta nasihatnya. Apakah ini hal yang mutlak? Tidak mutlak namun ingat bahwa Tuhan mau supaya kita dalam penjagaan dan otoritas yang benar. Mungkin kamu harus menunggu sampai bisa meyakinkan mereka, atau berdoa lebih lama agar Tuhan juga berbicara hal yang sama kepada mereka.

#Tanda 5 : Susah Saling Melengkapi
Bagaimana jika karakter kalian berbeda? Tidak masalah sepanjang kalian saling melengkapi. Namun ada beberapa karakter yang harus diwaspadai misalkan pandangan dia tentang waktu, tentang uang dan tentang sebuah hubungan. Jika dia memandang uang lebih penting daripada nilai kehidupan itu sendiri, mungkin kamu perlu mundur sejenak dan merenung, mengapa? Karena uang adalah alat bukanlah tujuan yang men drive hidup kita.


Jadi apa yang harus dilakukan? Bergaul dengan sebanyak mungkin orang dan kenali mereka. Jika kamu mengharapkan jodoh namun kamu banyak berdiam dikamar, bagaimana mungkin bisa menemukan jodoh dari Tuhan?

Tuhan selalu menyediakan yang terbaik untuk orang yang dikasihiNya, namun seringkali cara Tuhan dan seseorang yang dibawa Tuhan bukanlah seperti apa yang kita harapkan. Kuncinya adalah mendekat pada Tuhan.

Tidak ada komentar:

Posting Komentar